Ini Jadwal Final Kejuaraan Invitasi Tenis Yunior Nasional KU 14 dan 16 Tahun Putri

ShirlySports.com, Kota Tegal, Jateng, 12 Maret 2021 – Hari ini, Jumat, 12 Maret 2021, Kejuaraan Invitasi Tenis Yunior Nasional Kelompok Umur (KU) 14 dan 16 Tahun, Putri, yang diselenggarakan oleh Pengurus Pusat (PP) Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI), telah memasuki babak puncak, setelah selama tiga hari bergulir fase Round Robin dan sehari kemarin, Kamis (11 Maret 2021) dihelat babak empat besar.

Pada partai pamungkas KU14 tahun putri, akan saling berjibaku antara Shinar Zahra Shukayna Heryadi Sunggor dari Kota Bandung, Jawa Barat, kontra petenis yunior asal Serang, Banten, Cylova Zuleyka Hukmasabiyya.

Shinar Zahra, berhak maju ke babak akhir menyusul kemenangan yang ditorehkannya di semifinal atas petenis DKI Jakarta, Daniella Clara Suryapranata.

Bertanding di lapangan tenis komplek Gelanggang Olahraga (GOR) Wisanggeni, Kejombon, Kota Tegal, hari Kamis (11 Maret 2021) pagi WIB, Shinar Zahra menyudahi perlawanan petenis yunior Ibu Kota itu straight set, 6-1, 6-2.

Sementara Cylova Zuleyka Hukmasabiyya berhak mengantongi tiket babak final setelah dirinya memenangi babak empat besar melawan petenis putri yunior asal Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Lailatul Fajria. Cylova Zuleyka menghentikan perlawanan Lailatul Fajria lewat pertarungan rubber set yang berkesudahan dengan skor 6-2, 4-6, 6-3.

Pada kelompok umur 16 tahun putri, partai final akan mempertandingkan antara petenis putri yunior andalan Kudus, Jawa Tengah, Kholisa Siti Maisaroh melawan Tiara Naura Nur Azizah asal Pelalawan, Riau.

Lisa, demikian Kholisa Siti Maisaroh lebih akrab disapa, melenggang ke babak puncak setelah di semifinal membekuk petenis yunior asal Malang, Jawa Timur, Meydiana Laviola Reinnamah, melalui pertarungan dua set yang berakhir dengan skor 6-3, 6-2.

Sedangkan Tiara Naura Nur Azizah melaju ke babak pamungkas setelah di semifinal menghempaskan petenis yunior asal Kota Gresik, Jawa Timur, Hasna Raissaneva, dalam dua set langsung, 62, 62.

Partai puncak Kejuaraan Invitasi Tenis Yunior Nasional KU 14 dan 16 Tahun Putri menurut rencana bakal dilangsungkan pada hari Jumat (12 Maret 2021) mulai pukul 09.00 WIB, bertempat di lapangan tenis GOR Wisanggeni, Kejombon, Kota Tegal.